Yuk Dengarkan Siaran Kami..
Warga Tiyuh Panaraganjaya Utama Dapat Bantuan Beras
Dipublikasikan pada : 22 Okt 2022
PANARAGANJAYA - Sat Binmas Polres Tubaba menyalurkan bantuan sosial berupa beras kepada warga Tiyuh Panaraganjaya Utama, Kecamatan Tubateng, Kabupaten Tubaba, Sabtu (22/10/22).
Menurut Kasat Binmas Polres Tubaba AKP Aladin Efendi, mewakili Kapolres Tubaba AKBP Sunhot P. Silalahi, pembagian bansos ini merupakan salahsatu bentuk kepedulian kepada masyarakat yang terdampak kenaikan harga BBM beberapa waktu lalu. "Semoga bantuan ini dapat bermanfaat dalam membantu mengurangi beban masyarakat," harapnya.
Sementara itu, Solihin (52) warga Tiyuh Panaraganjaya Utama, salahsatu penerima bantuan mengaku bersyukur dan berterimakasih kepada Polres Tubaba yang telah menyalurkan bantuan. "Kami sangat terbantu dengan adanya bantuan ini, terutama pasca kenaikan harga BBM," ucapnya. (*/ Anton Hapsara)